DONASI PEMBANGUNAN PANTI ASUHAN YASIBU

Bismillahirrahmanirrahiim

Dengan memanjatkan puji syukur ke hadirat Allah SWT. dan atas do'a restu para donatur, Kami selaku pengurus Yayasan Insan Indonesia Bersatu memulai pembangunan Panti Insaan Shalih.


Adapun lokasi pembangunannya adalah di Jl. Babatan III, Kelurahan Arjowinangun, Kecamatan Kedungkandang.

Kondisi bangunan yang ada pada hari ini adalah berupa bangunan panggung kayu, rencana kami adalah dengan membangun sebuah gedung 2 (dua) lantai yang mampu menampung +/- 60 santri laki-laki.


Dokumentasi rangkaian permulaan pembangunan panti asuhan


mohon do'a restu serta bantuannya, terimakasih.